7 Kesalahan dalam Sholat yang Wajib Diketahui, Jangan Sampai Salah Lagi Ya!

Sholat adalah ibadah yang disyariatkan Allah dan Rasul-Nya kepada umat muslim untuk dikerjakan. Agar sholat yang dilaksanakan sah dan diterima oleh Allah, penting bagi Anda untuk tahu apa saja kesalahan dalam sholat yang dapat membatalkan ibadah tersebut.

Sholat juga termasuk rukun Islam yang membuktikan jika ibadah tersebut menjadi salah satu kewajiban yang harus ditunaikan. Bahkan sholat juga menjadi tiang agama dan agama Islam tegak karenanya. Jadi jika tidak dilaksanakan maka rusaklah agama seseorang.

Bukan hanya itu, sholat juga menjadi ibadah pertama yang akan dihitung dari seorang muslim di hari kiamat kelak. Oleh sebab itu Anda tak ingin jika sholat yang ditunaikan batal dan tidak sah bukan? Bukan hanya mengetahui syarat sah sholat saja, penting juga bagi Anda untuk menghindari beberapa kesalahan berikut ini.

Hal-Hal yang Membatalkan Sholat, Perhatikan Agar Ibadah Sah

Sholat mencegah diri dari perbuatan mungkar, Sumber: detik.com
Sholat mencegah diri dari perbuatan mungkar, Sumber: detik.com

Sebagaimana firman Allah dalam Surat Al-Baqarah ayat 238 yang berbunyi “Peliharalah semua sholat dan sholat wustha. Dan laksanakanlah (sholat) karena Allah dengan khusyuk”. Ayat tersebut mengharuskan umat Islam memperhatikan dan memastikan bahwa seluruh rangkaian sholat sudah dikerjakan dengan benar.

Meski demikian, sayangnya masih banyak umat muslim yang belum mengetahui apa saja kesalahan dalam sholat yang dapat membatalkan ibadah tersebut. Beberapa kesalahan ini umumnya diakibatkan karena lupa atau ketidaktahuan terhadap ketentuan tersebut.

Oleh sebab itu penting bagi Anda untuk selalu berupaya membenahi sholat agar amalan ini diterima dan tercatat dengan sempurna. Lantas apa saja sih kesalahan-kesalahan yang sering terjadi ketika sholat? Ini dia beberapa kesalahan yang wajib Anda hindari.

1. Salah Paham Tentang Pengucapan Niat Sholat

Sebelum menunaikan sholat umat muslim wajib berniat terlebih dahulu. Niat adalah kehendak dalam hati yang tidak disyaratkan untuk dilafalkan dengan lisan. Namun tetap diperbolehkan bagi seseorang untuk mengucapkannya jika dapat membuatnya lebih berkonsentrasi dalam memulai sholat.

Pelafalan niat sholat tidak terdapat dalam ajaran dan hadis Rasulullah. Jadi hukumnya bisa dilakukan dalam kondisi tertentu dan tidak dijadikan sebagai kebiasaan sehingga memaksakan diri seakan sholatnya tidak sah apabila tidak mengucapkan niat.

2. Memejamkan Mata dan Tidak Melihat ke Tempat Sujud

Tata cara sholat witir, Sumber: klimg.com
Tidak boleh memejamkan mata ketika sholat, Sumber: klimg.com

Kesalahan dalam sholat selanjutnya yang wajib dihindari adalah memejamkan mata dan tidak melihat ke tempat sujud. Melihat ke tempat sujud bukan hanya membuat sholat menjadi lebih khusyuk. Namun juga sesuai dengan sunnah Rasul sebagaimana tertuang dalam hadis berikut.

“Rasulullah SAW masuk Ka’bah (untuk mengerjakan sholat) dalam keadaan pandangan beliau tidak meninggalkan tempat sujudnya (terus mengarah ke tempat sujud) sampai beliau keluar dari Ka’bah”, (HR. al Hakim dan al-Baihaqi).

Jadi umat muslim dianjurkan untuk memperbaiki posisi sholat dengan berdiri dalam keadaan tuma’ninah, tidak memejamkan mata. Arahkan pandangan ke tempat sujud agar mendapatkan sholat yang khusyu sekaligus menumbuhkan rasa kerendahan hati, tunduk, dan rasa takut.

3. Tidak Merapatkan dan Meluruskan Shaf

Ketika menunaikan sholat berjamaah di masjid, imam akan berkata kepada makmumnya untuk meluruskan dan merapatkan barisan sholat. Hal ini bukan semata-mata untuk menyempurnakan sholat saja, namun juga sesuai dengan perintah Rasulullah.

“Luruskanlah barisan kalian, sebab lurusnya barisan sholat merupakan tegaknya sholat”, (HR. Bukhari). Aturan ini berlaku untuk seluruh umat Islam tanpa memandang usia, baik itu orang tua maupun anak-anak.

Jadi sebelum memulai sholat berjamaah di masjid, ada baiknya lihatlah terlebih dahulu siapa yang berada di sisi kanan dan kiri Anda. Kemudian rapatkan dan luruskan shaf agar mendapatkan kesempurnaan dalam sholat berjamaah.

4. Membaca Bacaan Sholat dengan Keras

Tata cara sholat qobliyah subuh, Sumber: detik.com
Membaca bacaan sholat, Sumber: detik.com

Umat muslim diwajibkan untuk selalu menjaga suasana kekhusyukan dan ketenangan sholat. Jadi ketika sholat berjamaah tidak dibenarkan untuk membaca setiap doa dan gerakan sholat dengan suara keras yang bisa membuat orang lain merasa terganggu.

Hal ini juga sesuai dengan firman Allah yang berbunyi “Dan sebutlah (nama) Tuhanmu dalam hatimu dengan merendahkan diri dan rasa takut, dan dengan tidak mengeraskan suara, di waktu pagi dan petang, dan janganlah kamu termasuk orang-orang yang lalai.” (Al-A’raf: 205).

5. Tidak Khusyuk

Tidak fokus, berbicara dan tertawa juga termasuk kesalahan dalam sholat yang wajib dihindari. Sebab sholat merupakan bentuk ibadah yang langsung menghadap kepada Allah. Dibutuhkan ketenangan dan konsentrasi mendalam agar dijauhkan dari urusan duniawi.

Perbuatan semacam ini termasuk melanggar salah satu larangan sholat yang menyebabkan ibadahnya menjadi batal. “Sesungguhnya sholat ini tidak boleh di dalamnya ada sedikitpun dari ucapan manusia. Ia hanyalah dzikir, tasbih, takbir dan bacaan Al-Qur’an.” (HR. Muslim).

6. Salah dalam Mendengarkan Bacaan Al-Fatihah

Tahukah Anda jika ternyata salah dalam mendengarkan bacaan Al-Fatihah juga bisa membatalkan sholat. Salah satu kesalahan yang sering terjadi adalah ketika seorang makmum berusaha membaca surat Al-Fatihah dengan suara keras bersamaan dengan imam.

Bukan hanya itu saja, mengucapkan Amin terlalu panjang melebihi dua harakat juga dapat membatalkan sholat. Sedangkan bagi wanita tidak perlu mengucapkan Amin dengan suara keras seperti jamaah laki-laki.

7. Mendahului Gerakan Imam

Sunnah sholat idul adha, Sumber: kabartrenggalek.com
Gerakan sholat imam dan makmum, Sumber: kabartrenggalek.com

Perlu dipahami bahwa seorang makmum tidak diperbolehkan untuk bergerak mendahului atau bahkan bersamaan dengan imam ketika menunaikan sholat berjamaah. Sebab imam merupakan pemimpin dalam sholat. Hal ini juga sesuai dengan hadis berikut ini.

“Wahai manusia, sesungguhnya aku adalah imam kalian. Maka, janganlah kalian mendahuluiku dalam rukuk, sujud, dan ketika berdiri atau ketika meninggalkan tempat sholat. Karena aku melihat kalian dari depanku dan dari belakangku.” (HR. Muslim).

Ternyata ada banyak sekali hal-hal sederhana yang bisa membatalkan sholat. Jadi bagi Anda yang ingin ibadahnya sempurna dan diterima Allah pastikan untuk menghindari kesalahan dalam sholat di atas. 

Sajadah travel custom dengan desain tertentu juga menjadi salah satu cara yang bisa Anda lakukan untuk menambah kekhusyukan dalam sholat. Mengapa bisa demikian? Sebab sajadah semacam ini dibuat secara custom, jadi Anda bebas memilih desain tertentu yang bisa menambah fokus dan ketenangan dalam sholat.

Leave a Comment